<< Back

RHB Tradesmart: Aplikasi Trading Saham Untuk Anda

Belakangan ini investasi saham sedang sangat naik daun di berbagai lapisan masyarakat. Kesadaran masyarakat tentang investasi semakin meningkat seiring dengan gencarnya pemerintah menggalakkan kampanye “Yuk Nabung Saham”. Bersama dengan kampanye tersebut pemerintah mengharapkan masyarakat semakin sadar dan berani untuk mulai berpindah dari cara menabung konvensional di bank, dan mulai menabung pada pasar modal secara rutin dan berkala. Dengan mengubah pola pikir masyarakat dari saving society menuju investing society diharapkan masyarakat dapat menggunakan uangnya secara lebih bijak dan dapat mengurangi dampak inflasi setiap tahunnya.

Dari Saving Society Menjadi Investing Society

Sudah tidak sama seperti beberapa tahun lalu, sekarang menabung atau berinvestasi saham sudah jauh lebih mudah. Sekarang hanya dengan uang sejumlah Rp 100.000 kita sudah dapat mulai berinvestasi saham. Sekuritas-sekuritas pasar modal pun sekarang sudah sangat mudah diakses. Sudah banyak bermunculan aplikasi trading saham yang dapat kita akses secara online yang menawarkan berbagai fitur-fitur menarik yang memudahkan kita untuk semakin nyaman dalam berinvestasi.

Baca Juga : 5 Cara Belajar Trading Saham Dari Nol Sampai Sukses

Menabung Saham dan Trading Saham

Dalam dunia pasar modal ada beberapa istilah seperti investasi saham (menabung saham) dan trading saham. Apakah persamaan dan perbedaan keduanya? Simpelnya seperti ini, persamaan keduanya adalah tujuannya, tujuan dari keduanya adalah untuk menambah nilai pada modal yang kita miliki sehingga kita dapat memperoleh keuntungan dari selisih antara peningkatan hasil dan modal awal kita. Sedangkan perbedaannya adalah jangka waktunya, investasi saham biasanya dilakukan secara rutin dan dalam jangka waktu panjang, sedangkan trading saham dilakukan dalam jangka waktu yang lebih singkat. Trader saham biasanya melakukan jual-beli saham setiap hari, dan sering disebut daily trader.

Karena investasi saham biasanya dilakukan untuk jangka panjang, seringnya investor tidak terlalu peduli dengan naik-turunnya harga saham. Hal ini memang lebih aman dari resiko kerugian, namun juga sering menjadi kurang memaksimalkan hasil yang didapat. Namun yang pasti, dengan menabung saham, uang yang kita tabung sudah selamat dari laju inflasi, karena nilai uang pada pasar uang pasti mengalami peningkatan mengikuti pertumbuhan ekonomi.

Trading saham adalah cara paling jitu untuk meningkatkan nilai uang modal kita. Trading saham dapat diartikan jual-beli saham, dimana kita membeli pada harga tertentu, dan kita jual lagi saat nilainya mengalami peningkatan. Pasar saham selalu mengalami fluktuasi secara real time, apabila diamati dengan teliti dan dengan strategi yang baik, kita dapat memaksimalkan keuntungan saat kita membeli di harga yang rendah, dan menjual ketika harganya naik. Itulah mengapa daily trader biasanya mampu mendapat keuntungan yang lebih maksimal dibandingkan investor saham jangka panjang.

Baca Juga : Pengen Sukses? Ketahui 7 Tips Trading Saham Paling Ampuh

Aplikasi Trading Saham

Salah satu sekuritas saham online yang sudah cukup memiliki nama di Indonesia adalah RHB sekuritas. RHB sekuritas memperkenalkan aplikasi trading online mereka yaitu RHB Tradesmart. Aplikasi ini cukup populer di kalangan trader saham pemula, khususnya investor dan trader di bidang ritel. Namun tentu saja tidak menutup kesempatan untuk seluruh masyarakat untuk mulai belajar berinvestasi saham pada aplikasi milik RHB Sekuritas ini.

Aplikasi RHB Tradesmart muncul dengan berbagai kemudahan dan manfaat. RHB Tradesmart bisa di unduh dengan mudah di App Store dan Google Play, sehingga baik pengguna iPhone ataupun Android sudah dapat mengakses aplikasi ini dengan mudah. Tidak hanya itu, segala bentuk registrasi hingga trading juga dapat dilakukan secara online. Begitu registrasi akun sekuritas sudah diterima (3-7 hari kerja), maka pengguna dapat langsung melakukan investasi dan trading dari smartphonenya masing-masing. Hanya dengan mentransfer uang Rp 100.000 ke nomor RDI (Rekening Dana Investor), maka RDI akan aktif dan pengguna dapat mulai berinvestasi dengan dana tersebut.

Tidak hanya kemudahan-kemudahan diatas, RHB Tradesmart juga muncul dengan fitur ARO (Assisted Robo Optimization). RHB Tradesmart adalah aplikasi mobile trading pertama di Indonesia dengan fitur ARO ini. Dengan ARO kita akan mendapat informasi saham secara real time, sehingga akan membuat transaksi saham menjadi lebih mudah dan optimal kapan saja dan dimana saja.

Selain itu juga, RHB Tradesmart juga hadir dengan pilihan investasi saham reguler dan investasi saham syariah. Dengan pilihan ini tentu saja memberi pengguna kenyamanan yang lebih lagi untuk melakukan transaksi saham dan membuat keputusan-keputusan investasi yang sesuai dengan nilai-nilai yang dipercaya.

Bagi pengguna pemula yang masih baru memasuki dunia pasar modal dan jual-beli saham, RHB Tradesmart menyediakan berbagai fasilitas untuk belajar saham pada website dan akun media sosialnya. Mulai dari channel Youtube, Akun Instagram, hingga Whatsapp Business, semuanya disediakan untuk memudahkan anda dalam belajar saham. Tidak hanya secara online, RHB Tradesmart juga menyediakan Kelas Saham dan Live Trading secara gratis tanpa dipungut biaya sama sekali. Cara mendaftarnya pun mudah, hanya dengan mengisi form pada website RHB Tradesmart dan ikuti schedule kelas yang sudah dijadwalkan. Apabila anda membutuhkan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi beberapa kontak yang telah disediakan pada website RHB Tradesmart.

Tunggu apalagi? Ayo, mulai investasi saham sekarang! Mari pelajari cara investasi saham online, strategi investasi, dan pilihan saham yang memiliki fundamental baik. Manfaatkan aplikasi trading saham RHBTRADESMARTID yang sudah dilengkapi dengan berbagai fitur untuk memudahkan investor berinvestasi dimana saja & kapan saja. Download aplikasi RHB Tradesmart di Playstore dan Appstore sekarang.

RHB Smart Talk

Tonton pembahasan menarik mulai dari ide trading, analisa fundamental, dan analisa teknikal untuk emiten saham pilihan

Setiap hari Senin-Jumat jam 8.45 pagi bersama tim riset RHB Sekuritas

PT RHB Sekuritas Indonesia

Revenue Tower 10-11th Floor
District 8, SCBD Lot 13
Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53
Jakarta, 12190

021-50939888 (Hunting RHB SI)
021-50939700 (Support OLT)

www.rhbtradesmart.co.id
id.support@rhbgroup.com

Download Sekarang

PT RHB Sekuritas Indonesia terdaftar dan diawasi oleh

© 2021 owned by RHB Sekuritas Indonesia
Terms & Condition Internal