<< Back

Cara Menganalisa Perusahaan yang Berpeluang Terhadap Saham di 2024

Analisa Saham Perusahaan

Sebagai seorang investor, melakukan analisa saham perusahaan menjadi hal yang sangat penting untuk dilakukan. Terlebih jika memutuskan untuk memulai investasi di tahun 2024 ini. Smart People perlu melihat tren yang sedang berkembang hingga memastikan perusahaan mana yang berpotensi.

Tren Investasi Saham di 2024

Beberapa ahli memprediksi bahwa di tahun 2024, tren pasar modal di Indonesia akan mengalami sentimen yang positif, baik di dalam maupun luar negeri. Hal ini karena adanya potensi penurunan suku bunga The Fed sampai dengan potensi daya beli karena pemilu.

Sama halnya seperti beberapa negara di Asia-Pasifik lainnya, meskipun tren investasi dan pasar modal terbilang mengalami perbaikan dan peningkatan, namun beberapa sentimen negatif masih membayangi kinerja pasar modal di tahun ini.

Mulai dari tensi geopolitik yang memanas, hubungan beberapa negara yang sedang mengalami konflik, dan sebagainya. Hal ini tentu harus menjadi perhatian khusus supaya pelaku pasar tidak mengalami keberpihakan sehingga akan mengganggu kinerja dunia investasi.

Di Indonesia sendiri, ada beberapa investasi yang diperkirakan akan semakin trending. Salah satunya saham berbasis ESG (environmental, social, and governance). Tren yang sudah berjalan sejak tahun lalu diyakini akan terus berlanjut sampai dengan tahun 2024.

Analisis dan Prediksi Pergerakan Saham di 2024

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat bahwa pada tahun 2023, inflasi tumbuh semakin rendah sejak awal tahun, yakni dari posisi 5,28% yoy pada Januari menjadi 2,86% pada November. Bank Indonesia (BI) juga memprediksi bahwa inflasi tahunan dapat terkendali di angka 2-3% pada 2024.

Dari data tersebut dapat diketahui bahwa kondisi ekonomi Indonesia secara umum sudah membaik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Hal ini bisa menjadi salah satu pertimbangan saat Smart People mulai mencoba melakukan analisa saham perusahaan guna mendukung akses investasi.

Meski demikian, perusahaan yang akan IPO pada tahun 2024 diprediksi akan lebih sedikit. Di tahun 2023 terdapat setidaknya 79 perusahaan baru yang IPO dengan total dana terhimpun sebesar 54 triliun rupiah. Sementara di 2024, diprediksi hanya ada 64 perusahaan saja yang berencana IPO.

Walaupun begitu, kinerja pasar modal di tahun 2024 diprediksi akan tumbuh secara lebih maksimal. Hal ini tentu karena berakhirnya suku bunga yang tinggi, pertumbuhan ekonomi yang semakin stabil, hingga pemilu yang sudah usai dapat menjadi sentimen positif.

Tentu saja, fluktuasi harga dan volatilitas tetap harus menjadi hal yang diwaspadai para investor. Terlebih dengan menguatnya dollar AS yang diyakini masih terus berlanjut sehingga meningkatkan biaya impor dan utang negara. Oleh karena itu, Smart People wajib mengambil keputusan secara hati-hati.

Baca juga: Bullish Rectangle dan Pengertiannya

Perusahaan yang Berpotensi di 2024

Berbagai fundamental dan kondisi ekonomi yang membaik tentu dapat menjadi acuan Smart People yang ingin berinvestasi saham. Smart People perlu melakukan analisa saham perusahaan potensial pada sektor-sektor tertentu seperti perbankan, energi, ESG, hingga consumer cyclical sebagai berikut:

1. PT. Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. (ICBP)

Siapa sih yang tidak mengetahui saham FMCG terbesar dan paling populer di Indonesia yang satu ini? Produk-produknya beragam dengan kinerja yang stabil dan relatif positif setiap tahunnya. Pada tahun 2024 ini, saham ICBP diprediksi akan tetap terpantau aman dan wajib menjadi bucketlist Smart People.

2. PT. Astra Otoparts Tbk. (AUTO)

Tahun 2024 akan menjadi salah satu tahun penting dalam dunia otomotif Indonesia. Terlebih dengan adanya kebijakan penggunaan kendaraan listrik yang semakin masif membuat saham-saham di bidang otomotif memiliki potensi dan peluang hasil yang tinggi. Salah satunya tentu saja saham AUTO yang dikenal mempunyai kinerja yang baik sepanjang tahun 2023 dan berlanjut di tahun ini.

3. PT. Bank Central Asia Tbk. (BBCA)

Saham-saham perbankan memang menjadi primadona tersendiri, terlebih bagi saham BBCA. Di akhir tahun 2023 saja, laba bersih BCA naik lebih dari 25% secara tahunan. Kinerjanya yang semakin meningkat membuat BBCA diprediksi semakin melaju pada tahun 2024 ini.

4. PT. XL Axiata Tbk. (EXCL)

Berinvestasi saham di bidang telekomunikasi bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat, salah satunya dengan memilih saham EXCL. Kinerja perusahaan diproyeksi akan terus tumbuh selama 2024, terlebih dengan adanya dukungan anggaran belanja modal yang mencapai 8 triliun rupiah guna mendukung pengembangan dan ekspansi di tahun ini.

5. PT. Surya Citra Media Tbk (SCMA)

Masa-masa kampanye Pemilu 2024 diyakini menjadi sentimen yang positif bagi berbagai emiten media, salah satunya SCMA. Meskipun kinerjanya di tahun 2023 terbilang melandai, namun momentum pemilu dan meningkatnya pendapatan iklan perseroan diyakini akan mendongkrak performa saham tersebut.

Itulah beberapa analisa saham perusahaan yang diyakini mempunyai potensi bagus di tahun 2024. Sebagai investor, Smart People sudah pasti harus siap menghadapi berbagai situasi yang muncul dengan melakukan berbagai strategi investasi.

Untuk mendukung strategi yang Smart People rencanakan, tentunya harus diimbangi dengan penggunaan aplikasi investasi terpercaya. Gunakan RHB Tradesmart ID yang dikenal dengan sistem keamanan dan fitur yang beragam tanpa khawatir lag. Download sekarang di PlayStore atau AppStore!

 

Referensi:

Kurnia, Erika. (2023). Prospek Cerah Pasar Modal 2024. Kompas.id

Ramadhani, Pipit Ika. (2023). BEI Beberkan Sektor Saham yang Bakal Cuan pada 2024. Liputan6.com

Ramandhita, Alifia Dwi. (2024). Ini Rekomendasi Saham yang Datangkan Cuan di 2024. Rmol.id

Safitri, Dwi dan Sukmana, Yoga. (2024). Tren Investasi Pasar Modal di Asia-Pasifik 2024, Termasuk Indonesia. Kompas.com

 

RHB Smart Talk

Tonton pembahasan menarik mulai dari ide trading, analisa fundamental, dan analisa teknikal untuk emiten saham pilihan

Setiap hari Senin-Jumat jam 8.45 pagi bersama tim riset RHB Sekuritas

PT RHB Sekuritas Indonesia

Revenue Tower 10-11th Floor
District 8, SCBD Lot 13
Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53
Jakarta, 12190

021-50939888 (Hunting RHB SI)
021-50939700 (Support OLT)

www.rhbtradesmart.co.id
id.support@rhbgroup.com

Download Sekarang

PT RHB Sekuritas Indonesia terdaftar dan diawasi oleh

© 2021 owned by RHB Sekuritas Indonesia
Terms & Condition Internal