<< Back

Terungkap! Ini 4 Alasan Perusahaan IPO dan Manfaat Mereka Melakukannya!

IPO

Bagi para investor atau trader saham, saham perusahaan yang baru saja IPO (Initial Public Offering) atau perdana melantai di bursa saham merupakan salah satu saham incaran. Bahkan, ada julukan khusus bagi para investor atau trader yang berusaha meraup imbal hasil sebanyak-banyaknya dari saham IPO ini, yakni IPO hunter

Saat suatu perusahaan memutuskan untuk IPO dan mulai menjual sahamnya kepada publik, tentu saja ada beragam alasan yang mendasarinya. Cari tahu apa saja alasan perusahaan IPO, manfaat IPO, sekaligus syarat bagi sebuah perusahaan untuk bisa melakukan IPO pada penjelasan di bawah ini. 

Alasan Perusahaan Melakukan IPO 

Alasan perusahaan IPO adalah untuk mengumpulkan capital atau modal usaha yang lebih besar dari saham-saham perusahaan yang dijual pada publik. Tambahan modal yang diperoleh dari penjualan saham tersebut akan bisa digunakan oleh perusahaan untuk mengembangkan perusahaan dan menuntaskan rencana-rencana besar perusahaan ke depannya.

Bayangkan saja jika perusahaan statusnya masih private atau tertutup untuk dimiliki sahamnya oleh publik. Modal perusahaan tentunya hanya akan berasal dari investor awalnya saja, sehingga sifatnya cenderung terbatas. Dengan dilakukannya IPO, maka perusahaan yang mungkin semula skalanya kecil bisa makin besar karena dikembangkan dengan menggunakan modal dari penjualan saham.    

Manfaat Perusahaan Melakukan IPO 

IPO atau penawaran umum perdana saham oleh perusahaan lebih dari sekadar pengumpulan modal tambahan. Ada beragam manfaat yang bisa diperoleh oleh perusahaan dengan mulai melepas sahamnya di bursa saham untuk dimiliki oleh publik. Simak deretan manfaat yang bisa didapatkan perusahaan dengan melakukan IPO lewat ulasan berikut ini. 

  1. Mendapatkan Modal Tambahan 

Sejalan dengan alasan utama mengapa perusahaan melakukan IPO, IPO bisa mendatangkan manfaat berupa modal tambahan bagi perusahaan. Modal yang diperoleh dari penjualan saham bisa dialirkan untuk melakukan ekspansi bisnis, membiayai penelitian guna meningkatkan angka penjualan perusahaan, melakukan pengembangan perusahaan, hingga membayar hutang. 

  1. Meningkatkan Public Awareness atas Perusahaan 

Manfaat lainnya yang juga bakal bisa didapatkan oleh perusahaan dengan melakukan penawaran perdana saham adalah meningkatkan public awareness atas perusahaan tersebut di tengah masyarakat. Tidak sedikit masyarakat yang makin mengetahui tentang perusahaan tersebut, sekaligus produk yang dijualnya karena perusahaan tersebut memutuskan untuk melakukan IPO.  

  1. Sebagai Exit Strategy pada Pendiri Perusahaan 

Bagi para pendiri atau founder perusahaan, perubahan status perusahaan dari yang semula private menjadi publik dimanfaatkan sebagai exit strategy. Tidak sedikit pendiri-pendiri perusahaan yang memanfaatkan IPO tersebut guna mendapatkan kembali modal yang mereka investasikan di awal pendirian perusahaan yang sekarang telah berstatus publik tersebut. 

  1. Mengukuhkan Hubungan yang Dekat dengan Para Pemberi Pinjaman 

Saat memutuskan untuk menjadi public company atau perusahaan publik, perusahaan akan memiliki persona tersendiri yang membuatnya bisa dipercaya oleh para lender atau pemberi pinjaman dana. Dengan begini, maka perusahan yang sudah IPO tersebut akan jadi lebih mudah untuk mendapatkan pinjaman dana atas dasar kepercayaan padanya sebagai perusahaan publik. 

Syarat Perusahaan untuk Bisa IPO 

IPO yang dilakukan oleh perusahaan bukan hanya didasarkan atas keinginan perusahaan itu saja. Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh perusahaan agar sahamnya bisa mulai melantai di bursa saham. Simak berikut ini syarat-syarat bagi perusahaan agar bisa mulai melakukan penawaran umum perdana saham tersebut bagi publik. 

  1. Struktur Kepemimpinan Perusahaan yang Lengkap 

Agar perusahaan bisa IPO, maka harus dipastikan kalau perusahaan tersebut memiliki struktur kepemimpinan yang jelas, teratur, dan lengkap. Mulai dari pemegang kekuasaan tertinggi di perusahaan seperti komisaris hingga jajaran yang paling bawah dari struktur kepemimpinan tersebut harus terisi dan detail penjelasan terkait jobdesk yang dimilikinya. 

  1. Terpenuhinya Syarat Akuntansi dan Keuangan 

Syarat perusahaan untuk bisa IPO selanjutnya adalah sudah beroperasi minimal selama setahun. Nah, selama masa beroperasinya perusahaan tersebut, perhitungan akuntansi dan keuangan perusahaan harus dipastikan tersusun dan terkelola dengan rapi. Perusahaan pun diwajibkan tidak boleh merugi dalam waktu 2 tahun terakhir. 

  1. Memenuhi Batas Minimal Saham IPO Ditawarkan 

Selanjutnya, perusahaan juga wajib memenuhi batas minimal saham IPO ditawarkan agar sahamnya bisa dilepas ke publik. Perusahaan diharuskan untuk melepas saham IPO dengan batas minimal 150 juta lembar saham, dengan jumlah pemegang saham sebesar 500 pihak atau lebih. Untuk harga saham minimal saat IPO adalah sebesar Rp100 atau lebih. 

Rekomendasi Saham IPO dari Berbagai Industri 

Sejak awal tahun hingga Mei 2023, Bursa Efek Indonesia (BEI) sudah kedatangan 39 saham IPO yang berasal dari berbagai industri. Dari semua saham yang IPO di tahun ini tersebut, ada beberapa saham yang cukup bagus kinerja pergerakan harga sahamnya pada kuartal I 2023, sehingga bisa dibilang layak untuk direkomendasikan atau Smart People koleksi. 

Adapun saham yang bagus performanya tersebut yakni MKTR, CUAN, HILL, HALO, dan SMKM. PT. Petrindo Jaya Kreasi (CUAN) dan PT. Hillcon Tbk (HILL) merupakan emiten saham dari sektor energi yang kenaikannya melebihi kinerja pergerakan harga saham energi yang memiliki market cap besar dan telah lama listing setelah listing selama 1 bulan. 

Kondisi yang sama juga dialami oleh emiten saham di sektor barang konsumen, yakni PT. Menthobi Karyatama Raya Tbk (MKTR). Bagusnya performa saham juga diikuti dan disusul oleh emiten dari sektor kesehatan yaitu PT. Haloni Jahe Tbk (HALO) dan emiten saham dari sektor infrastruktur, PT. Sumber Mas Kontruksi Tbk (SMKM). 

Koleksi Saham IPO Sekarang Juga via RHB Tradesmart ID 

Jangan ketinggalan untuk mengoleksi saham IPO dengan performa yang bagus di pasar saham. Untuk memudahkan Smart People mengoleksinya, Smart People bisa gunakan RHB Tradesmart ID yang punya fitur Smart Analyzer ARO (Assisted Robo Optimization) untuk menganalisis saham. Analisis saham jadi lebih mudah, sehingga imbal hasil pun berpotensi untuk didapatkan. 

Segera unduh aplikasi RHB Tradesmart ID karena dengan RHB Tradesmart ID, Smart People bisa mulai investasi dan trading saham yang ekonomis dan mudah dengan modal awal Rp100.000 saja.

Sumber: 

Yusuf, Muhammad Yan. (2022, Maret 22). Tiga Syarat Suatu Perusahaan untuk IPO dan Prosesnya. IDX Channel. Diakses pada tanggal 13 Juni 2023 melalui https://www.idxchannel.com/yuknabungsaham/tiga-syarat-suatu-perusahaan-untuk-ipo-dan-prosesnya

Balasubramaniam, Kesavan. (2022, November 06). What Are the Advantages and Disadvantages of a Company Going Public? Investopedia. Diakses pada tanggal 13 Juni 2023 melalui https://www.investopedia.com/ask/answers/advantages-disadvantages-company-going-public/

Fernando, Jason. (2023, April 05). Initial Public Offering (IPO): What It Is and How It Works. Investopedia. Diakses pada tanggal 13 Juni 2023 melalui https://www.investopedia.com/terms/i/ipo.asp

Ashford, Kate. (2022, September 22). What Is An IPO. Forbes. Diakses pada tanggal 13 Juni 2023 melalui https://www.forbes.com/advisor/investing/initial-public-offering-ipo/

Setiawati, Susi. (2023, April 03). 5 Saham IPO Tercuan dan Terboncos 2023! Ada yang Naik 197%. CNBC Indonesia. Diakses pada tanggal 13 Juni 2023 melalui https://www.cnbcindonesia.com/market/20230403064426-17-426666/5-saham-ipo-tercuan-dan-terboncos-2023-ada-yang-naik-197

RHB Smart Talk

Tonton pembahasan menarik mulai dari ide trading, analisa fundamental, dan analisa teknikal untuk emiten saham pilihan

Setiap hari Senin-Jumat jam 8.45 pagi bersama tim riset RHB Sekuritas

PT RHB Sekuritas Indonesia

Revenue Tower 10-11th Floor
District 8, SCBD Lot 13
Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53
Jakarta, 12190

021-50939888 (Hunting RHB SI)
021-50939700 (Support OLT)

www.rhbtradesmart.co.id
id.support@rhbgroup.com

Download Sekarang

PT RHB Sekuritas Indonesia terdaftar dan diawasi oleh

© 2021 owned by RHB Sekuritas Indonesia
Terms & Condition Internal