<< Back

Mau Dapat Saham Murah? Pahami Dulu Price Earning Ratio dan Price to Book Value!

price earning ratio, price to book value, per dan prv yang bagus

Smart People yang sedang menjalankan aktivitas jual beli saham tentu tidak boleh melewatkan analisis fundamental. Dalam prosesnya, analisis ini melibatkan berbagai indikator, seperti price earning ratio (PER) hingga price book value. Hal ini bisa digunakan untuk mencari saham murah

Memahami dan Cara Menghitung Price to Earning Ratio untuk Mencari Saham Murah

Price to Earning Ratio alias PER atau PE Ratio menjadi suatu ukuran yang biasa digunakan sebagai analisis keuangan untuk memperkirakan valuasi harga suatu saham. Melalui rasio ini, Smart People dapat mengetahui berapa nilai suatu saham, apakah termasuk murah atau mahal.

Dengan demikian, PER juga dapat dipakai ketika Smart People ingin mengambil suatu keputusan investasi. Semakin tinggi suatu PER saham akan berbanding lurus dengan tingginya pertumbuhan laba bersih yang diharapkan.

Saham dengan nilai PER yang tinggi juga seringkali dianggap sebagai saham yang mahal apabila laba perusahaan mengalami penurunan. Itulah kenapa, umumnya investor akan lebih memilih saham dengan PE Ratio yang cenderung rendah.

Hanya saja, penilaian PE Ratio sebenarnya cenderung relatif. Pasalnya, tidak selamanya saham dengan PER yang rendah merupakan saham yang jelek, begitu pula sebaliknya. Smart People wajib membaca laporan keuangan perusahaan secara menyeluruh serta membandingkannya dengan perusahaan kompetitor pada industri yang sama.

Untuk mencari PER dilakukan dengan membandingkan harga per lembar saham pada waktu closing price dengan Earning Per Share (EPS). Adapun penghitungannya dengan menggunakan rumus sebagai berikut:

PER = Market Price Per Share : Earning Per Share

Sebagai contoh, PT X mengumumkan EPS perusahaan Rp275. Apabila harga per lembar saham PT X pada waktu itu sebesar Rp6.750, maka PER saham perusahaan tersebut dapat dihitung sebagai berikut:

PER = Rp6.750 : Rp275

         = Rp24,54

Untuk mengukur murah atau mahalnya saham tersebut, kita bandingkan dengan perusahaan sejenis, misalnya dari PT Z yang memiliki harga per lembar saham sebesar Rp7.150 dan EPS Rp455. Berdasarkan deskripsi di atas, diketahui PER pada saham PT Z adalah:

PER = Rp7.150 : Rp455

         = Rp15.71

Jika dilihat dari kedua perhitungan di atas, dapat diketahui jika PER milik saham PT X lebih besar dari PT Z. Dapat disimpulkan jika saham PT Z lebih murah jika dibandingkan dengan saham milik PT X tersebut.

Memahami dan Cara Menghitung Price to Book Value

Setelah mengetahui nilai PER, seorang investor juga wajib mengetahui nilai price to book value alias PBV. Penghitungan rasio ini dapat membantu Smart People dalam melihat valuasi saham suatu emiten. Dengan begitu, keputusan jual beli saham dapat lebih terarah.

Dengan adanya PBV, investor dapat memilih perusahaan yang pertumbuhannya tinggi namun risiko yang dimiliki lebih rendah. Meski demikian, PBV perusahaan yang rendah tidak selalu menjamin hasil yang maksimal, begitu pula sebaliknya.

Oleh karena itu, penting untuk menghitung besaran PBV dengan mengetahui rumus perhitungan book value terlebih dahulu. Adapun rumus pertama yang perlu dipahami adalah mencari book value menggunakan rumus sebagai berikut:

Book Value    = Nilai Ekuitas : Jumlah saham yang beredar

Setelah mengetahui nilai book value, maka Smart People dapat mencari PBV untuk membandingkan dan menentukan apakah harga saham tersebut terbilang mahal atau tidak. Adapun rumus penghitungannya yakni:

PBV = Harga saham per lembar : Book Value

Contoh:

Sebagai perusahaan di bidang jasa, PT X memiliki nilai ekuitas sebesar 10 miliar rupiah. Adapun saham yang beredar diketahui sebanyak 7 miliar lembar. Diketahui setiap lembar saham bernilai Rp1.250. Jika mengacu pada PBV, apakah saham PT X tersebut layak dibeli?

Langkah pertama yang dilakukan yakni dengan menentukan book value dengan rumus dan penghitungan sebagai berikut:

Book Value = Nilai ekuitas : Jumlah saham yang beredar

                     = Rp10 miliar : 7 miliar

                     = 1,428

Setelah mendapatkan jawaban perhitungan book value tersebut, maka kini saatnya menentukan berapa nilai PBV saham dengan cara seperti berikut:

PBV = Harga saham per lembar : Book Value

         = 1.250 : 1.428

         = 0,87

Dari penghitungan di atas, dapat diketahui jika besaran PBV lebih kecil dari 1 sehingga dapat dibilang bahwa harga saham cenderung lebih murah. Akan tetapi, Smart People tetap harus menelaah pertumbuhannya selama ini untuk memperoleh hasil yang optimal.

Hal yang Perlu Dilakukan Setelah Mengetahui PER dan PBV Saham

Meskipun sudah menggunakan PER dan PBV untuk mengetahui harga saham, ternyata masih belum cukup untuk mendapatkan informasi apakah harga saham tersebut murah atau mahal. Masih diperlukan sejumlah indikator lain untuk mendukung analisis Smart People.

Mulai dari Return on Equity (ROE), Debt to Equity (DER), hingga EV/EBITDA. Dengan berbagai valuasi rasio tersebut, tentu cukup buat Smart People untuk meyakinkan diri tentang mana saja saham yang layak dan aman dibeli.

Itulah beberapa hal penting mengenai PER dan PRV serta bagaimana melihat PER dan PRV yang bagus. Satu hal yang tidak kalah penting yakni terus menerus melakukan analisis saham secara berkala sehingga dapat dipastikan hasil yang optimal.

Smart People dapat menggunakan RHB Tradesmart ID dengan berbagai fitur yang lengkap untuk menentukan saham mana saja yang patut dijual atau dibeli. Langsung saja download aplikasi RHB Tradesmart ID di Play Store atau App Store sekarang juga!

Referensi:

Alamsyah, Suma Anio Lui. (2022). Pahami 3 Rasio ini Agar Mahir Memilih Saham yang Murah (Part 1). Diakses dari https://accounting.binus.ac.id

Alamsyah, Suma Anio Lui. (2022). Pahami 3 Rasio ini Agar Mahir Memilih Saham yang Murah (Part 2). Diakses dari https://accounting.binus.ac.id

Redaksi. (2021). Price to Book Value Adalah: Pengertian, Jenis & Cara Hitung. Diakses dari https://www.ocbcnisp.com

Sorongan, Tommy. (2021). Gak Cuma PER & PBV, Ini Lho Cara Ngukur Saham Murah. Diakses dari https://www.cnbcindonesia.com

Tim Redaksi. (2022). Ternyata Ini Cara Menghitung Valuasi Saham untuk Analisa. Diakses dari https://rhbtradesmart.co.id/

RHB Smart Talk

Tonton pembahasan menarik mulai dari ide trading, analisa fundamental, dan analisa teknikal untuk emiten saham pilihan

Setiap hari Senin-Jumat jam 8.45 pagi bersama tim riset RHB Sekuritas

PT RHB Sekuritas Indonesia

Revenue Tower 10-11th Floor
District 8, SCBD Lot 13
Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53
Jakarta, 12190

021-50939888 (Hunting RHB SI)
021-50939700 (Support OLT)

www.rhbtradesmart.co.id
id.support@rhbgroup.com

Download Sekarang

PT RHB Sekuritas Indonesia terdaftar dan diawasi oleh

© 2021 owned by RHB Sekuritas Indonesia
Terms & Condition Internal