<< Back

Kerap Disebut, Apa Pengertian Dari ESG Emiten?

Konsep ESG makin hari makin keras digaungkan. ESG sendiri merupakan singkatan dari environment atau lingkungan, social atau sosial, dan governance atau tata kelola. Nah, di pasar saham, juga sudah ada diluncurkan indeks berbasis ESG ini bagi para peminatnya. Cari tahu apa saja ESG emiten yang tergabung dalam indeks berbasis ESG pasar saham di bawah ini.  

Apa Itu ESG dan Perusahaan Berbasis ESG? 

ESG yang merupakan singkatan dari environmental, social, dan governance merupakan konsep yang mengedepankan kegiatan pembangunan, investasi, atau bisnis yang berkelanjutan, dengan menjadikan lingkungan, sosial, dan tata kelola sebagai basis kegiatannya tersebut. Banyak perusahaan memakai konsep ini dalam bisnis, agar bisa menjalankan bisnisnya secara berkelanjutan.

Perusahaan yang menganut konsep ESG akan mempertimbangkan dampak operasional dan sumbangsih bisnisnya bagi lingkungan, mengedepankan hubungan dan reputasi perusahaan dengan para stakeholder-nya, serta mengelola hubungan yang baik dan berkelanjutan pada bagian internal perusahaan tersebut sehingga konflik internal akan bisa dihindari. 

Pelaksanaan konsep ESG oleh perusahaan bertujuan untuk mencapai Sustainable Development Goals (SDGs) alias lingkungan yang terlindungi, tidak adanya kesenjangan, dan kemiskinan. Jadi, tidak hanya berdampak dari segi ekonomi saja, namun bisnis dengan konsep ESG juga akan berdampak positif pada hubungan sosial dan lingkungan. 

Meningkatnya Tren Investasi di Emiten Saham ESG 

Investasi di perusahaan yang menjalankan konsep ESG memang menjadi tren pada saat ini, serta diperkirakan masih akan berlanjut. Hal ini didasari oleh kesadaran investor akan pentingnya ESG bagi keberlangsungan perusahaan, kebijakan pemerintah yang makin mendukung investasi ESG, serta perkembangan teknologi yang memudahkan investor mencari tahu lebih banyak tentang ESG.

Makin meningkatnya minat investor untuk mengoleksi saham ESG ini, salah satunya bisa dilihat dari diluncurkannya indeks IDX ESG Leaders oleh Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 14 Desember 2022 silam. Hingga saat ini, tercatat ada 30 ESG emiten yang tergabung dalam indeks IDX ESG Leaders dengan daftar sebagai berikut. 

  1. PT. Ace Hardware Indonesia Tbk. (ACES)
  2. PT. AKR Corporindo Tbk. (AKRA)
  3. PT. Adi Sarana Armada Tbk. (ASSA)
  4. PT. Bank Central Asia Tbk. (BBCA)
  5. PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI)
  6. PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI)
  7. PT. BFI Finance  Indonesia Tbk.( BFIN)
  8. PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI)
  9. PT. Global Mediacom Tbk. (BMTR)
  10. PT. Barito Pacific Tbk. (BRPT)
  11. PT. Bumi Serpong Damai Tbk. (BSDE)
  12. PT. Bukalapak.com Tbk. (BUKA)
  13. PT. Ciputra Development Tbk. (CTRA)
  14. PT. Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK)
  15. PT. Erajaya Swasembada Tbk. (ERAA)
  16. PT. XL Axiata Tbk. (EXCL)
  17. PT. GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO)
  18. PT. Jasa Marga (Persero) Tbk. (JSMR)
  19. PT. Mitra Adiperkasa Tbk. (MAPI)
  20. PT. Mitra Keluarga Karyasehat Tbk. (MIKA)
  21. PT. Media Nusantara Citra Tbk. (MNCN)
  22. PT. Pakuwon Jati Tbk. (PWON)
  23. PT. RMK Energy Tbk. (RMKE)
  24. PT. Surya Citra Media Tbk. (SCMA)
  25. PT. Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. (SIDO)
  26. PT. Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG)
  27. PT. Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM)
  28. PT. Sarana Menara Nusantara Tbk. (TOWR)
  29. PT. Chandra Asri Petrochemical Tbk. (TPIA)
  30. PT. Unilever Indonesia Tbk. (UNVR)

Keunggulan Investasi di ESG Emiten 

  1. Sifatnya Berkelanjutan 

Prinsip ESG yang dianut oleh perusahaan membuatnya bisa mewujudkan sifat berkelanjutan atau sustainability. Maknanya, perusahaan atau emiten tersebut akan mampu beradaptasi dengan perubahan-perubahan yang terjadi, serta situasi apapun yang dihadapinya. Dengan begini, kondisi perusahaan akan bisa tetap stabil. 

  1. Sahamnya Bernilai Tinggi

Konsep ESG yang dijalankan oleh perusahaan membuat sahamnya memiliki nilai yang tinggi. Pasalnya, perusahaan dengan basis ESG pasti memiliki standar tingkat risiko untuk penilaian terhadap keberhasilan dalam penerapan prinsipnya. Semakin kecil tingkat risiko ESG sebuah emiten, maka semakin bagus kinerja perusahaan dan semakin tinggi nilai sahamnya. 

  1. Risiko Forced Delisting yang Rendah 

Saham emiten ESG juga diketahui memiliki risiko forced delisting yang rendah. Pasalnya, prinsip ESG yang dijalankan oleh perusahaan tersebut membuatnya harus menjalankan kegiatan operasional dan bisnis yang bisa berdampak bagi lingkungan, sosial, dan tata kelola. Kegiatan ini sejalan dengan kriteria sebuah saham agar bisa bertahan di bursa. 

Tertarik Investasi Saham ESG? Analisis Sahamnya dengan RHB Tradesmart ID 

Emiten saham ESG memang merupakan saham yang layak untuk dipertimbangkan masuk ke dalam portofolio investasi Smart People. Agar makin merasa yakin untuk memilih saham yang mana di antara daftar saham di indeks IDX ESG Leaders tersebut, Smart People bisa gunakan aplikasi investasi saham RHB Tradesmart ID yang punya fitur SMART sebagai fitur unggulannya. 

Fitur SMART terdiri atas Smart Analyzer, Smart Rate, Smart Fee, dan Smart Points. Khusus untuk kebutuhan analisis saham ESG incaran, Smart People bisa gunakan fitur Smart Analyzer. Adapun biaya transaksi dan biaya margin akan lebih terjangkau dengan adanya Smart Rate dan Smart Fee. Sedangkan dengan adanya Smart Points, akan ada bonus poin untuk setiap transaksi. 

RHB Tradesmart ID merupakan aplikasi yang bisa dukung aktivitas investasi saham Smart People secara fleksibel. Unduh aplikasinya sekarang juga, lalu mulai investasi saham ESG dengan modal awal hanya Rp100.000 saja. 

Sumber: 

Emiten yang sudah menjalankan esg 

Kompas.com. 2023, Agustus 13. Apa Itu ESG: Pengertian, Kriteria, dan Pentingnya Dalam Dunia Bisnis. Kompas. Diakses pada tanggal 10 Januari 2024 melalui https://money.kompas.com/read/2023/03/12/211625126/apa-itu-esg-pengertian-kriteria-dan-pentingnya-dalam-dunia-bisnis

Tonce, Dionisio Damara. 2024, Januari 09. Tren Investasi Berbasis ESG Diramal Berlanjut pada 2024, Ini Faktornya. Bisnis. Diakses pada tanggal 10 Januari 2024 melalui https://market.bisnis.com/read/20240109/189/1730881/tren-investasi-berbasis-esg-diramal-berlanjut-pada-2024-ini-faktornya. 

Kusuma, Dian. 2023, Agustus 24. Mengenal Indeks Saham Berbasis ESG yang Jadi Tren Investasi Kekinian. IDX Channel. Diakses pada tanggal 10 Januari 2024 melalui https://www.idxchannel.com/market-news/mengenal-indeks-saham-berbasis-esg-yang-jadi-tren-investasi-kekinian

RHB Smart Talk

Tonton pembahasan menarik mulai dari ide trading, analisa fundamental, dan analisa teknikal untuk emiten saham pilihan

Setiap hari Senin-Jumat jam 8.45 pagi bersama tim riset RHB Sekuritas

PT RHB Sekuritas Indonesia

Revenue Tower 10-11th Floor
District 8, SCBD Lot 13
Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53
Jakarta, 12190

021-50939888 (Hunting RHB SI)
021-50939700 (Support OLT)

www.rhbtradesmart.co.id
id.support@rhbgroup.com

Download Sekarang

PT RHB Sekuritas Indonesia terdaftar dan diawasi oleh

© 2021 owned by RHB Sekuritas Indonesia
Terms & Condition Internal