<< Back

Kisah Terjun ke Dunia Investasi Saham

Seorang teman mengajakku kesuatu tempat. disana sudah berkumpul ramai kira2 40 orang. kutaksir rata2 berusia diatas 40 tahun, hanya ada beberapa saja yang dibawah itu.

didepan tampak seorang bapak yang menjelaskan grafik2 serta angka2 yang ada didalamnya. langsung saja aku mengenali itu adalah grafik atau chart tentang pergerakan harga saham sebuah emiten, lalu disusul emiten yang lain dan seterusnya.

suasana kelas menjadi sedikit hiruk pikuk ketika beberapa chart dibahas diiringi sesekali celetukan senda gurau. rupanya itu adalah kelas regular yang diadakan sebuah lembaga sekuritas bagi para investor.

sengaja kelas tersebut diadakan untuk memberikan pengetahuan dan pendidikan mengenai analisis teknis fundamental yang memang akan sangat dibutuhkan dan membantu para investor untuk mengambil keputusan membeli atau menjual sebuah saham.

dalam bahasa yang lebih cool kelas yang diadakan oleh salah satu lembaga sekuritas keren tersebut untuk membantu para investor untuk Invest Smarter & Trade Easier.

kelas2 gratis beberapa kali aku ikuti. baik yang membahas teknik fundamental atau hanya memberikan gambaran dan pengetahuan dasar tentang investasi di pasar bursa.

beberapa kelas berbayar pun aku pernah ikuti, mengorbankan weekend dan harus pula merogoh kocek lumayan dalam tetapi dari kelas2 yang aku ikuti baik berbayar atau gratis ada suatu kesamaan yang aku amati, yaitu pesertanya sebagian besar diatas 40 tahun.

perkenalanku dengan investasi sudah dimulai sejak awal tahun 2000. waktu itu umurku diawal 30an dan produk yang kubeli adalah reksadana dari sebuah asset management yang ternama.

saat itu investasi selain deposito, emas dan property belumlah mudah diakses karena pengetahuan tentang investasi lain selain instrumen tradisional belum banyak dijumpai relatif dibanding seperti hari ini. Setelah mencoba mencari informasi, membaca beberapa buku dan artikel maka aku memutuskan menginvestasikan sejumlah uang untuk membeli sebuah produk reksadana.

Keputusan yang kuambil 19 tahun lalu itu mungkin adalah salah satu keputusan terbaik yang pernah aku lakukan. bukan karena keputusannya tetapi rasa ingin tahu yang membuatku mencari informasi dan belajar lebih dalam tentang instrumen2 investasi yang akhirnya menguatkan ku untuk mengambil keputusan tersebut.

benar sekali harus belajar, mencari tahu lebih banyak, membaca, dan mencari tahu apa saja instrumen2 investasi yang memungkinkan memberikan hasil yang lebih baik dibandingkan instrument lainnya karena tanpa belajar dan mencari tahu lebih banyak hanya akan membawa kita pada keputusan2 yang itu2 saja atau bahkan masuk dalam perangkap money game atau iming2 investasi bodong dengan janji sorga yang merugikan diri sendiri.

berinvestasi di deposito itu baik, membeli emas atau property itu juga baik tetapi pertanyaan selanjutnya adalah apakah instrumen2 tradisional tersebut akan memberikan hasil seperti yang diinginkan? jika jawabannya iya, maka silahkan lakukan. tetapi jika jawabnnya tidak, maka sudah saatnya mencari instrumen investasi lain seperti saham yang begitu mudah diakses dewasa ini dan bahkan dengan telepon pintar sekalipun.

teringat sebuah artikel yang kubaca kira2 mengatakan seperti ini : berinvestasi dengan uang yang sedikit tetapi dalam jangka waktu yang panjang akan memberikan imbal hasil yang jauh lebih menguntungkan dibandingkan berinvestasi dalam jumlah yang besar tetapi dengan jangka waktu pendek.

mumpung masih pada muda sebaiknya mulai berinvestasi. liriklah pasar bursa mumpung indexnya masih belum seberapa J

mengkoleksi sneakers tentu saja mengasyikkan dan membanggakan apalagi rare items J

pergi ketempat2 eksostis lalu foto2 dan di share ke IG tentu saja baik, paling tidak memberikan inspirasi ke follower untuk pergi juga ketempat2 jauh J

tetapi bukankah itu semua perlu biaya? jika dari uang gaji cukup ya silahkan lakukan. tetapi bagaimana jika tidak? masak iya harus minta ortu atau dibayarin pacar? J

nah, sebaiknya mulai cari tahu dan belajar tentang saham. lalu mulai beli dan koleksi!

kan keren tuh, yang lain pada koleksi sneakers, tshirt, mungkin motor tetapi koleksimu adalah saham!

kok sneakers dibandingkan dengan saham? eh mengapa tidak? berinvestasi disaham tidak semahal yang dipikir banyak orang.

jika sepasang sneaker berharga 2 juta dan kalian beli setiap 2 bulan sekali, maka dengan uang itu sdh lebih dari cukup untuk memulai investasimu.

jadi urutannnya yang sedikit perlu dirubah dari yang sebelumnya :

(gaji – pengeluaran bulanan – kenikmatan masa muda) = 0, menjadi
(gaji – investasi – pengeluaran bulanan) = 0

mengapa investasi lebih dahulu dibanding pengeluaran bulanan? ya tentu saja investasi tidak dilakukan dari uang2 sisa, harus disecure diawal. supaya makin percaya dan hobimu adalah scroll2 IG silahkan saja lihat disitu banyak sekali nasehat tentang money management dan salah satu yang kuingat adalah nasehat 80/20. sisihkan 20% income mu diawal untuk investasi J 80% incomemu dicukup2kan untuk pengeluaran ini itu setiap bulannya J

lah kenikmatan masa mudaku bagaimana? …… nah ini dia, kenikmatan masa mudamu dan sekaligus persiapan masa tuamu dibiayai dari hasil investasi! emang kalian akan muda terus? J

tapi ribet nggak sih investasi di instrument saham? kayaknya ribet banget harus lihatin chart dengan angka2 dengan warna2 merah dan hijau?

ribet? hari gini masih ada yang ribet? no way

dengan aplikasi yang tersedia kita bisa memulai cara investasi saham online membuat investasi mudah bagi pemula, sehingga kalian dapat investasi saham kapanpun, dan investasi saham dimanapun bahkan saat kamu bekerja, pacaran atau liburan ….. keren kan?

ingatanku kembali ke 19 tahun lalu saat salah satu keputusan terbaik dalam hidup aku ambil …. belajar dan memulai investasi !

dan sayup kudengar dari play list ku lagu BCL ……….. biarkan lah saja dulu, kita jalan berdua, mereka pun pernah muda, pernah muda J

#SahamisEasy…..let’s do #InvestSmarter and #TradeEasier

RHB Smart Talk

Tonton pembahasan menarik mulai dari ide trading, analisa fundamental, dan analisa teknikal untuk emiten saham pilihan

Setiap hari Senin-Jumat jam 8.45 pagi bersama tim riset RHB Sekuritas

PT RHB Sekuritas Indonesia

Revenue Tower 10-11th Floor
District 8, SCBD Lot 13
Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53
Jakarta, 12190

021-50939888 (Hunting RHB SI)
021-50939700 (Support OLT)

www.rhbtradesmart.co.id
id.support@rhbgroup.com

Download Sekarang

PT RHB Sekuritas Indonesia terdaftar dan diawasi oleh

© 2021 owned by RHB Sekuritas Indonesia
Terms & Condition Internal