Menyambut lebaran, bonus dan THR (Tunjangan Hari Raya) pun dikucurkan untuk para pekerja. Nah, agar bonus dan THR tersebut tidak habis begitu saja karena perilaku yang konsumtif alias digunakan untuk membeli hal yang tidak penting, lebih baik alokasikan untuk investasi saham. Simak tips investasi saham dengan menggunakan modal bonus dan THR pada ulasan di bawah ini.
Tips Investasi Saham Pakai Bonus dan THR
-
Tentukan Alokasi Investasi Saham dari Bonus dan THR
Proses investasi saham dengan menggunakan bonus dan THR bisa dimulai dengan menentukan seberapa besar dana yang dialokasikan dari dana tersebut untuk investasi. Mengingat adanya kebutuhan wajib yang harus dipenuhi sebelum dan sesudah lebaran nanti, tentu saja tidak semua bonus atau THR bisa dialokasikan untuk investasi.
Nah, OJK (Otoritas Jasa Keuangan) sendiri merekomendasikan alokasi minimal sebesar 20% dari bonus atau THR yang diterima untuk kebutuhan investasi. Jadi, misalnya saja jumlah bonus dan THR yang diterima adalah sebesar Rp5.000.000, maka alokasi dana yang baiknya direkomendasikan untuk investasi adalah sebesar Rp1.000.000.
Jika misalnya kebutuhan wajib sudah terpenuhi dan masih banyak bonus dan THR yang tersisa di samping dana 20% yang sudah dialokasikan, tidak masalah jika alokasi dana investasi tersebut ditambah. Hal yang paling penting adalah semua utang sudah dilunasi terlebih dahulu dan kebutuhan wajib jelang dan sesudah lebaran sudah terpenuhi dengan bonus dan THR yang didapat.
-
Pilih Saham dengan Potensial
Pilihlah saham yang bagus dan potensial untuk investasi dengan modal dari bonus dan THR. Mengingat investasi saham biasanya dilakukan untuk kebutuhan investasi jangka panjang, Smart People bisa pilih saham blue chip yang bisa dipastikan kestabilannya ataupun saham-saham baru dengan potensi pertumbuhan yang tinggi.
Agar bisa lebih mudah dalam memilih saham-saham yang potensial ini, Smart People bisa gunakan aplikasi investasi saham online, RHB Tradesmart ID yang sudah dilengkapi dengan fitur Smart Analyzer. Fitur ini bisa membantu menganalisis saham, sehingga Smart People bisa memilih saham yang tepat untuk mengisi portofolio saham nantinya.
Pada momen lebaran ini juga, Smart People bisa pilih saham-saham yang sudah biasa mengalami peningkatan di hari raya Idul Fitri. Salah satu industri emiten saham yang biasa mengalami kenaikan di momen lebaran adalah industri transportasi. Hal ini disebabkan karena peningkatan penggunaan moda transportasi untuk kebutuhan mudik dan balik di hari raya.
-
Lakukan Diversifikasi Saham
Saat membeli saham dengan modal bonus dan THR, jangan lupa untuk langsung menerapkan diversifikasi saham. Diversifikasi saham merupakan salah satu cara untuk mengantisipasi risiko investasi. Smart People bisa lakukan diversifikasi portofolio saham dengan cara menyebar modal untuk membeli saham dari emiten industri yang berbeda-beda.
Misalnya saja, dengan modal bonus dan THR, Smart People membeli saham dari emiten yang bergerak di industri rumah sakit, telekomunikasi, dan transportasi. Mengingat sahamnya tersebar di industri yang berbeda ini, sekiranya salah satu saham emiten mengalami penurunan, portofolio akan tetap bisa seimbang dengan adanya saham emiten di industri lain yang tetap mengalami peningkatan.
-
Lakukan Rebalance secara Berkala
Seiring dengan berjalannya waktu, akan ada saatnya saham yang sebelumnya dipilih tidak lagi memberikan hasil yang sesuai dengan ekspektasi. Jika dibiarkan begitu saja, tentu akan sulit bagi Smart People untuk mewujudkan tujuan investasi yang telah ditetapkan sedari awal. Maka dari itu, diperlukan yang namanya rebalancing atau penyeimbangan kembali portofolio saham.
Penyeimbangan kembali atau rebalancing dilakukan dengan cara menjual saham-saham yang memang tidak sesuai ekspektasi, lalu mengisi kekosongan komposisi dengan saham-saham baru yang sudah dianalisis potensinya sebelumnya. Dengan begini, komposisi saham di portofolio akan kembali seimbang.
Rekomendasi Saham April 2024 untuk Investasi Saham
Seperti biasanya, pada momen Idul Fitri atau lebaran ini, selalu saja ada saham-saham yang menunjukkan performa yang bagus sehingga cocok untuk dijadikan sebagai koleksi portofolio saham investor. Saham-saham yang meningkat performanya ini biasanya memang didorong oleh permintaan akan produk atau jasa emiten saham yang mengalami lonjakan.
Adapun saham yang direkomendasikan di bulan April 2024 ini adalah saham yang berasal dari sektor perbankan, seperti BMRI, BBNI, dan BNGA yang merupakan saham dari Bank Mandiri, BNI, dan Bank CIMB Niaga. Selain itu, saham-saham non-siklikal yang sifatnya cenderung stabil di pasar modal juga direkomendasikan untuk dimiliki.
Investasikan Bonus dan THR via RHB Tradesmart ID
Bonus dan THR yang Smart People peroleh bisa dengan mudah diinvestasikan dalam bentuk saham melalui RHB Tradesmart ID, aplikasi investasi dan trading saham online. Investasi saham di RHB Tradesmart ID bisa dimulai dengan modal awal Rp100.000 saja, sehingga tidak perlu menunggu modal terkumpul banyak terlebih dahulu untuk berinvestasi.
Tidak hanya ekonomis, namun kemudahan investasi juga dihadirkan oleh RHB Tradesmart ID. Dengan dukungan fitur Smart Analyzer, RHB Tradesmart ID bakal bisa membantu para investor untuk menganalisis saham incaran dan menghadirkan pergerakan saham secara real time. Makanya, tidak heran jika pemula pun bakal merasakan kemudahan dalam berinvestasi dengan aplikasi ini.
Yakin masih mau menunggu lama untuk mewujudkan imbal hasil dari investasi saham? Unduh aplikasi RHB Tradesmart ID sekarang juga dan mulai pengalaman investasi luar biasa dengan fitur SMART-nya.
Sumber:
Gumilar, Pandu. 2024, April 01. Rekomendasi dan Pergerakan Saham April 2024, Cek Trading Hari Ini. Bisnis. Diakses pada tanggal 17 Mei 2024 melalui https://market.bisnis.com/read/20240401/7/1754147/rekomendasi-dan-pergerakan-saham-april-2024-cek-trading-hari-ini.
Cermati.com. 2024, April 04. 5 Tips Investasi Saham saat Lebaran agar THR Gak Mubazir. Cermati. Diakses pada tanggal 17 Mei 2024 melalui https://www.cermati.com/artikel/tips-investasi-saham-saat-lebaran-agar-thr-gak-mubazir
Sikap Uangmu OJK. MANFAATKAN UANG THR SEBAGAI MOMENTUM AWAL KAMU DALAM BERINVESTASI. Sikapi Uangmu OJK. Diakses pada tanggal 17 Mei 2024 melalui https://sikapiuangmu.ojk.go.id/FrontEnd/CMS/Article/10446
Ariyanti, Fiki. 2024, April 13. Menebak Arah IHSG April 2024 dan Saham-Saham Potensi Pendulang Cuan. IDX Channel. Diakses pada tanggal 17 Mei 2024 melalui https://www.idxchannel.com/market-news/menebak-arah-ihsg-april-2024-dan-saham-saham-potensi-pendulang-cuan